Sabtu, 31 Maret 2012

SISTEM OPERASI DALAM WEB

Bagaimana www bekerja ?

• Informasi web disimpan dalam dokumen yang disebut dengan halaman-halaman web (web page).
• Web paqge adalah file-file yang disimpan dalam computer yang disebut dengan server- server web (web pages).
• Computer-komputer membaca web page disebut sebagai web client.
• Web client menampilkan page dengan menggunakan program yang disebut dengan broser web (web browser).
• Browser web yang popular adalah Internet Explorer dan Netscape Navigator.

Skema www bekerja ;


Bagaimana Browser mengambil page?

Suatu browser mengambil sebuah web page dari server dengan sebuah request. Sebuah request adalah request HTTP standar yang berisi sebuah page address. Sebuah page address terlihat seperti berikut : http:/www.kita.web.id/ page.htm

Bagaimana browser menampilkan page?

Seluruh web page berisi instruksi-instruksi bagaimana untuk ditampilkan. Browser menampilkan page dengan membaca instruksi-instruksi ini. Instruksi yang paling umum untuk menampilkan disebut dengan tag HTML. Tag HTML contohnya adalah sepert berikut :

Ini adalah paragraph

.

Server web

Server web adalah computer yang digunakan untuk menyimpan dokumen-dokumen web, computer ini akan melayani permintaan dokumen web dari kliennya.
Browser web seperti Explorer atau navigator berkomunikasi melalui jaringan (termasuk jaringan Internet) dengan server web, menggunakan HTTP. Browser akan mengirikan request kepada server untuk meminta dokumen tertentu atau layanan lain yang disediakan oleh server. Server memberikan dokumen atau layanannya, jika tersedia juga dengan menggunakan protocol HTTP.

(Sumber :BUKU PEMROGRAMAN WEB dengan HTML,revisi ketiga, Penerbit Informatika)

Rabu, 07 Maret 2012

BACKBONE NETWORK MAKIN DIPERLUKAN

Dewasa ini kebutuhan untuk pemakaian jaringan computer diberbagai perusahaan semakin meningkat. Jaringan computer tersebut digunakan sebagai infrastruktur utama dalam alur informasi perusahaan dalam penerapannya banyak perusahaan memulainya dengan membangun jaringan computer sekmen tunggal untuk menghubungkan computer-komputer yang terdapat pada suatu departemen atau devisi dalam perusahaan tersebut.

Setelah jaringan masing-masing departemen terbentuk maka mulai timbul kebutuhan untuk menghubungkannya satu sama lain agar data dan informasi yang terdapat dalam suatu departemen atau sekmen tertentu menjadi satu kesatuan. Secra sederhana masing-masing jaringan dapat dihubungkan dengan menggunakan peripheral penghubung, seperti hubungan bridge, Router atau Gateway.

Namun pengintegrasian jaringan-jaringan local tersebut membutuhkan media yang memiliki kemampuan, keamanan, dan kecepatan yang tinggi yang dapat mempertahankan bahkan meningkakan kinerja jaringan tersebut. Oleh karena itu dirancanglah suatu Bacbone Network berkecepatan tinggi yang mampu menghubungkan beberapa jaringan local yang masing-masing memiliki kecepatan rendah melalui sebuah Gateway.

Keuntungan yang dapat dipetik dari penggunaan Backbone Network ini adalah kemampuan jaringan menjadi lebih tinggi, instalasi lebih sederhana dan mudah. Hanya saja penggunaan Backbone Network ini memerlukan biaya yang tinggi, baik untuk instalasi maupun perawatannya.

Adapun teknologi yang digunakan untuk membangun suatu Backbone Network antara lain adalah Bridge Backbone Ring, Cyber Distributed, Data Interface (FDDI) dengan kecepatan 100 Mbps, system dual Ring dengan protocol MAC Token Ring, Asyncronos Transfer Mood (ATM), Local Switch atau Public Switch.

Sedangkan alasan yang mendasari digunakannya Backbone Network ini antara lain adalah semakin meningkatnya kebutuhan interkoneksi antar jaringan local, meningkatkan kecepatan transfer data, Grafis, Video, dan Audio, karena kecepatan transfer data Backbone Network berbasis FDDI dapat mencapai 100Mbps, konsep instalasi dan manajemen jaringan tulang punggung lebih sederhana tetapi jarak jangkau dapat lebih luas dan jauh, backbone network dapat meningkatkan kemampuan dan mengatasi Bottle Neck Transfer, Backbone network dengan system Dual ring pada FDDI memiliki Fault Tolerance (ketahanan kegagalan) yang lebih tinggi.


(Buku Kamus++ jaringan komputer, penulis : Budi Sutedjo Dharma Oetomo,S.Kom.,MM Penerbit : ANDI Yogyakarta)

WEB

World Wide Web (WWW), lebih dikenal dengan web, merupakan salah satu layanan yang didapat oleh pemakai computer yang terhubung ke internet.
Web pada awalnya adalah ruang informasi dalam Internet, dengan menggunakan teknologi hyperteks, pemakai dituntun untuk menemukan informasi dengan mengikuti link yang disediakan dalam dokumen web yang ditampilka dalam browser web.
Kini internet identik dengan web, karena kepopuleran web sebagai standar interface pada layanan-layanan yang ada di internet, dari awalnya sebagai penyedia informasi, kini digunakan juga untuk komunikasi dari email sampai dengan chatting, sampai dengan melakukan transaksi bisnis (commerce).
Kini, web seakan lebih popular dari pada email, walaupun secara statistic email masih merupakan aplikasi terbanyak yang digunakan oleh pengguna Internet. Web lebih popular bagi khalayak umum dan pemula, terutama untuk tujuan pencarian informasi dan melakukan komunikasi email yang menggunakan web sebagai interface-nya.
Internet identik dengan web, karena popularitasnya sebagai penyedia informasi dan interface yang dibutuhkan oleh pengguna Internet dari masalah informasi sampai dengan komunikasi. Web memudahkan pengguna computer untuk berinteraksi dengan pelaku internet lainnya dan menelusuri informasi di internet.
Selain itu web telah diadopsi oleh perusahaan sebagai sebagian dari strategi teknologi informasinya, karena beberapa alasan, yaitu :
• Akses informasi mudah
• Setup server lebih mudah
• Informasi mudah untuk didistribusikan, dan
• Bebas platform.

Sekilas lahirnya Web

Tahun 1993 Tim Berners-Lee dan peneliti lain di European Particle Pysics Lab (Consei Europeen pour la Recherche Nucleaire, atau CERN) di Geneva, Swiss,mengembangkan suatu cara untuk men-share data antar koleganya menggunakan sesuatu yang disebut dengan hyperteks. Pemakai di CERN dapat menampilkan dokumen pada layar computer dengan menggunakan software browser baru.
Kode-kode khusus disisipkan ke dalam dokumen elektronik ini, memungkinkan pemakai untuk meloncat dari satu dokumen ke dokumen lainnya pada layar dengan hanya memilih sebuah hyperlink.
Kemampuan internet dimasikan ke dalam browser ini sehingga loncat dari satu dokumen ke dokumen lain, tidak lagi dari satu computer saja, tetapi dapat meloncat ke dokumen lain yang letaknya pada computer remote.
Seorang peneliti dapat juga mengirimkan sebuah file dari computer remote ke system lokalnya atau log in ke dalam suatu system remote hanya dengan mengklik hyperlink, tidak perlu melalui mekanisme FTP atau Telnet. Jalan pintas CERN digunakan sebagai dasar dari yang disebut sekarang dengan World Wide Web danberikut server dan browser webnya (sekarang di maintenance oleh World Wide Web Consortium).

Browser Web
Browser web adalah software yang digunakan untuk menampilkan informasi dari server web. Software ini kini telah dikembangkan dengan menggunakan user interface grafis, sehingga pemakai dapat dengan melakukan “point and click” untuk pindah antar dokumen.
Lynx adalah browser web yang masih menggunakan mode teks, yang akibatnya adalah tidak ada gambar yang dapat ditampilkan. Lynx ini ada pada lingkungan DOS dan *nix (keluarga system operasi Unix). Akan tetapi perkembangkan daro browser mode teks ini tidaklah secepat browser web dengan GUI.

(Sumber : Buku “PEMROGRAMAN WEB DENGAN HTML” Revisi Ketiga Penerbit INFORMATIKA)

MOUSE

MOUSE :TETIKUS

Mouse adalah nama alat yang berfungsi sebagai pointing device (penunjuk atau input) ke computer oleh user manusia.
Secara fisik standarnya, mouse hadir dalam bentuk yang dapat digenggam oleh tangan dan dilengkapi dengan sebuah atau lebih tombol. Selain itu, ia juga biasanya memiliki fitur sekunder, seperti roda untuk men-scroll halaman di display atau tambahan tombol yang menambahkan kemampuan ekstra input.
Pada prinsip kerja atau operasional paling dasarnya, mouse menggerakkan kursor yang tampil di display berdasarkan pergerakkan mouse itu sendiri secara fisik. Fungsi pointing device dalam bentuk kursor di monitor display memang lebih diarahkan pada generasi system operasi yang berdasarkan GUI dalam hal interface dengan user (manusia).

ASAL MUASAL NAMA

Nama “mouse” atau “tetikus” itu sendiri memang tidak langsung terpakai sebagai nama unit mouse yang lebih mempresentasikan binatang dibandingkan alat input untuk komputer. Istilah “mouse” sebagai pointing device kali pertama disebutkan dalam publikasi “Computer-Aided Display Control” oleh Bill English pada 1965.
Satu hal yang menjadi pertimbangan nama mouse digunakan lebih disebabkan oleh factor bentuk maouse yang mungil dilengkapi dengan dua hingga tiga tombol kecil dan memiliki kabel (buntut) yang merepresentasikan bentuk mouse (tikus) secara keseluruhan.
Perkembangan berikutnya, penetapan vice dalam GUI OS adalah “mice” atau “mouse” sebagimana yang ditetapkan oleh Oxford Dictionaries dalam entryonline-nya. Dalam penggunaannya, kadang penulis dokumen teknis menambahkan istilah “computer”, maupun “devices”, seperti “mouse device” maupun “computer mice” atau “computer mouses”.

GENERASI AWAL MOUSE

Perkembangan maouse tidak terlepas dari teknologi tracking dengan menggunakan bola (trackball) yang kali pertama ditemukan oleh Tom Cranston, Fred Longstaff, dan Kenyon Taylor. Mereka mendesain teknologi ini untuk proyek Royal Canadian Navy DATAR pada 1952. Namun, karena ini merupakan proyek rahasia militer, teknologi tracking ini jadi tidak dipatenkan. Teknologi tracking ini menggunakan teknik fivepin bowling ball.
Di lain pihak Douglas Engelbart dengan bantuan koleganya, Bill English di Stanford Research Institute, secara independen menemukan protipe mouse pertama pada 1963. Model pointing device pertama ini mereka rujuk dengan nama “mouse” karena unit menggunakan model kabel yang terpasang pada bagian belakanng unit, sehingga menyerupai buntut dan secara keseluruhan tampak seperti tikus pada umunya. Engelbart tidak pernah menerima royalty dari teknologi ini, karena paten sudah habis sebelum mouse digunakan secara luas dikomputer personal (PC).
Penemuan mouse ini hanyalah sebagian kecil dari proyek dari Engelbart lain yang lebih besar, yang ditunjukan sebagai alat pembantu manusia dalam interaksi dengan computer. Beberapa alat eksperimental pointing device lainnya dari Engelbart mengeksploitasi berbagai pergerakan tubuh manusia. Namun, akhirnya mouse lebih sukses karena kenyamanan dan kesederhanaannya.
Mouse pertama Engelbart berukuran cukup besar dan ia menggunakan tracking berupa dua roda yang disusun perpendicyular yang masing-masing merepresentasikan pergerakan aksis x dan y, tetapi beberapa minggu sebelum Engelbart mendemokan alat pointing device-nya pada 1968. Sebuah produk mouse sudah dikembangkan dan dipublikasikan oleh perusahaan jerman, telefunken. Tidak seperti Engelbart, model mouse dari telefunken menggunakan tambahan boloa (ball) sebagai penggerak dua roda aksis. Konsep dari konsep mouse telefunken ini hingga sekarang masih dapat ditemukan dalam bentuk mouse trackball standar.

(Sumber : Computer-Magazine PC MEDIA edisi 09/2011)